Category Archives: Uncategorized

KNG Versi Terbaru Resmi Diluncurkan: Dispendukcapil Surabaya Perkenalkan Fitur Inovatif

Surabaya – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Surabaya kembali menghadirkan inovasi terbaru dengan meluncurkan aplikasi Klampid New Generation (KNG). Aplikasi ini dirancang untuk memudahkan warga dalam mengurus dokumen administrasi kependudukan secara online melalui smartphone (28/4). Tersedia lebih dari 20 layanan administrasi kependudukan yang dapat diakses dengan mudah dan cepat. Mulai dari pengurusan dokumen […]

Dispendukcapil Menjalin Kerjasama Dengan Bidan se-Surabaya

Surabaya, 23 April 2025 – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Surabaya menggelar kegiatan pelatihan dan penandatanganan perjanjian kerjasama pelayanan administrasi kependudukan bersama 31 bidan praktik mandiri. Acara ini berlangsung di Gedung Siola lantai 2 dan secara resmi dibuka oleh Kepala Dispendukcapil Kota Surabaya, Eddy Christijanto. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah kota […]

Satu Rumah Satu Sarjana: Ubah Harapan Menjadi Nyata

Berawal dari ketangguhan dalam menerpa kehidupan, membuahkan kisah yang menginspirasi. Kalau hidup harus terus berjalan, maka mereka memilih untuk terus berjuang. Mochammad Zakaria merupakan seorang Ayah dari sebuah keluarga di Surabaya. Dengan mata pencaharian sebagai pedagang sayur, ia harus menafkahi istri dan kedua anaknya. Walaupun memiliki keterbatasan dalam biaya kehidupan, Zakaria punya semangat dalam memberikan […]

Parade Juang Menjadi Puncak Semangat dalam “Surabaya Heroic Days 2024”

Surabaya – Sebagai Kota Pahlawan, Surabaya memperingati Hari Pahlawan dalam rangkaian kegiatan “Surabaya Heroic Days 2024”. Terdapat beberapa event yang akan terlaksana selama bulan November kedepan, yakni Visual Exhibition, Herock Mob & Video Mapping, Tjangkroekan Djoeang, Cross Musea, dan Parade Surabaya Juang. Parade Surabaya Juang merupakan kegiatan utama dari rangkaian “Surabaya Heroic Days 2024”. Kegiatan […]

Jebol Anduk Bulan September: Ditutup dengan SMK St. Louis Surabaya

Surabaya – Program Jemput Bola Pelayanan Administrasi Kependudukan (Jebol Anduk) merupakan bentuk inovasi pelayanan yang membantu warga Surabaya untuk memiliki dokumen kependudukan yang lengkap dan akurat. Hari ini (30/09/2024) Disdukcapil Surabaya kembali mengadakan program Jebol Anduk di SMK St. Louis Surabaya. Sebelumnya, dalam periode bulan September ini, Disdukcapil Surabaya berhasil menjangkau 8 sekolah, antara lain, […]

Balai RW: Pusat Layanan Masyarakat yang Dekat dan Mudah Diakses

Balai RW kini hadir sebagai pusat layanan masyarakat yang menyediakan berbagai kebutuhan dasar warga secara mudah dan dekat. Berbagai layanan tersedia untuk membantu mengurus keperluan administrasi kependudukan, pendaftaran penduduk, pencatatan sipil, dan berbagai pelayanan umum lainnya. 1. Layanan Pemutakhiran Data Penduduk Layanan ini bertujuan untuk memastikan bahwa data penduduk di suatu wilayah tercatat dengan akurat […]

Disdukcapil Surabaya Awali Tahun dengan Talkshow di Pro 1 FM RRI Surabaya

Surabaya – Mengawali tahun 2024 yang juga menjadi tahun pemilu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil kota Surabaya menyapa warganya melalui obrolan santai di pagi bersama penyiar Pro 1 FM RRI Surabaya.  Topik yang diangkat tentu berkaitan dengan kebutuhan dasar warga negara Indonesia, yakni Kartu Tanda Penduduk (KTP). Selain menyapa warga untuk segera mengurus dokumen kependudukan, […]

Target Capaian IKD Pemerintah di Tahun 2024

Surabaya – Identitas Kependudukan Digital (IKD) menjadi target capaian Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) kota Surabaya di tahun 2024. Target tersebut telah diupayakan sejak tahun 2023 melalui pelayanan di tempat layanan adminduk, dan program jemput bola layanan adminduk (jebol anduk).  Capaian target juga dipertegas oleh Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Diten Dukcapil) Kementerian […]

Rutin Adakan Layanan Jebol Anduk, Dukcapil Surabaya Sasar Rutan Medaeng Lagi

Surabaya – Hari ini (27/12/2023) tim Jemput Bola Layanan Adminduk (Jebol Anduk) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Surabaya kembali berkeliling untuk mengadakan layanan pengecekan dan perekaman biometrik KTP-el.  Layanan ini ditujukan kepada para warga binaan di rutan kelas 1 Medaeng Surabaya dengan perolehan data per hari ini untuk rekam KTP-el sebanyak 2 orang, […]

Upacara Penutupan MSIB Batch 5, Eri Cahyadi: Kembali ke Daerah Masing-Masing untuk Menjadi Perubahan

Surabaya –  “Masa tugasnya sudah purna, sudah selesai. Kembalilah ke daerah masing-masing untuk menjadi agen perubahan. Karena negara ini membutuhkan perubahan, dan perubahan itu ada di tangan para pemuda dan para mahasiswa”, demikian ucap Walikota Surabaya ketika diwawancarai reporter Swargaloka (22/12/2023).  Upacara Penutupan MSIB Batch 5 yang berlangsung pada Jumat (22/12/2023) berjalan dengan semarak dan […]