Surabaya – Program JEBOL ANDUK (Jemput Bola Administrasi Kependudukan) terus hadir di CFD Taman Bungkul setiap Minggu untuk melayani aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD). Tak hanya warga Surabaya, masyarakat dari luar kota juga antusias mengikuti layanan ini.
Jumlah aktivasi IKD tercatat meningkat: 41 akun pada 5 Oktober 2025, dan 46 akun pada 12 Oktober 2025. Namun, layanan JEBOL ANDUK diliburkan pada 19 Oktober karena area CFD digunakan untuk acara ISOPLUS Run.
Selain di CFD, layanan juga berlangsung di lokasi lain. Pada 8 Oktober, tim JEBOL ANDUK hadir di Hotel Platinum memberikan layanan aktivasi IKD dan konsultasi administrasi kependudukan. Dan untuk yang aktivasi IKD tembu 52 akun.
Program ini terus diperluas untuk mempermudah masyarakat mendapatkan layanan kependudukan secara cepat dan praktis.