Akhir Bulan Oktober: Jebol Anduk Goes to SMKN 10 Surabaya

Surabaya – Jemput Bola Pelayanan Adminduk (Jebol Anduk) masih terus berjalan menjangkau SMA/SMK se-Surabaya. Dalam periode bulan Oktober, Disdukcapil Surabaya berhasil mengunjungi 7 sekolah, antara lain, SMK St. Louis, SMA Ipiems, SMK PGRI 13, SMA Santo Carolus, SMK Muhammadiyah 1, SMKN 6 dan SMKN 10 Surabaya.

SMKN 10 Surabaya menjadi destinasi terakhir pada program Jebol Anduk periode bulan Oktober. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan administrasi kepada siswa/siswi dengan usia 16 tahun keatas yang ingin melakukan perekaman KTP-el.

Kegiatan ini merupakan tahapan yang selangkah lebih maju dalam memiliki dokumen kependudukan. Oleh karena itu, siswa/siswi diharapkan bisa berpartisipasi aktif dalam melakukan kegiatan perekaman KTP-el.

Sherly dan Annisa ,siswi SMKN 10 Surabaya, menceritakan pengalaman pertama yang seru bagi mereka. Menurut Sherly, “pengalaman seru itu tanda tangan berulang-ulang, tapi orang sana baik-baik. Jadi kita bisa mencoba berulang kali.”

Annisa juga menyampaikan harapan kedepannya, agar Disdukcapil Surabaya tetap bisa mengadakan Jebol Anduk. Program ini membantu siswa/siswi dalam menghemat biaya transportasi, sehingga perekaman KTP-el bisa dilakukan tanpa keluar sekolah.

Tidak hanya perekaman KTP-el saja, Disdukcapil Surabaya juga memberikan fasilitas pelayanan bagi warga sekolah yang ingin melakukan aktivasi IKD. Dengan adanya dua kegiatan ini, Disdukcapil Surabaya bisa lebih mudah menjangkau masyarakat dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan.